penemuan-korban-laka-sungai-yang-bertempat-di-sungai-ciujung

Kronologi kejadian pada Rabu (15/03) pukul 15:12 WIB saksi Melihat korban pergi ke sungai untuk mandi, istri korban mencari disekitar sungai dan melihat tangga yang biasa digunakan untuk turun ke sungai sudah rubuh dan hanya ada sandal korban.

.

Pada Penanganan Hari Ketiga Jam 07:00 WIB Tim SAR gabungan memulai pencarian H-3 dengan Renops. SRU 1 akan melakukan pencarian dengan menggunakan perahu karet dan mopel hingga muara Sungai Ciujung sejauh 12.35 KM pada sisi kanan sungai. SRU 2 akan melakukan pencarian dengan menggunakan perahu karet dan mopel BPBD Prov. Banten hingga muara Sungai Ciujung sejauh 12.35 KM pada sisi kiri sungai. SRU 3 akan melakukan pencarian menggunakan alut darat menyusuri Sungai Ciujung hingga mengarah ke muara dan melakukan pemantauan di jembatan-jembatan sepanjang aliran sungai.

.

Pada pukul 09:00 WIB Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban dalam keadaan MD dengan jarak penemuan 2 Km dari LKP.